06 Okt 2024

UPT Pusat Bahasa

Bagi sebuah universitas dengan diversifitas yang tinggi, UPT P2B menyediakan dukungan dalam hal komunikasi. Unit ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa, staff, masyarakat umum, untuk mempelajari berbagai bahasa asing. Unit ini juga sering mengadakan berbagai lomba terkait dengan kebahasaan, termasuk lomba pidato Bahasa Jawa dan Bahasa Indonesia.

Berbagai jasa yang ditawarkan oleh unit ini antara lain pelatihan bahasa asing (Inggris, Perancis, Jepang, Mandaring, Jerman, dan Belanda), BIPA (Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing), pusat test bahasa asing (TOEFL, TOEIC, IELTS, dan HSK), jasa penerjemahan dokumen, pelatihan pengelolaan SAC (Self Assessment Centre), technical assistance, lab bahasa, dan konsultasi pengembangan kurikulum, silabus, materi pembelajaran, pengajaran, dan evaluasi bahasa asing.